5. Bisa Memicu Kanker
Ikan mujair merupakan produk perikanan yang seringkali enggak mendapat perawatan yang tepat, sehingga memiliki kandungan dioxin yang tinggi.
Dioxin adalah racun kimiawi yang bersifat karsinogen atau memicu kanker.
Sekali dioxin masuk ke tubuh kita, dibutuhkan waktu 7 hingga 11 tahun sebelum benar-benar bersih di tubuh kita.
Alangkah baiknya bila kita memang sedang ingin mengonsumsi ikan mujair atau ikan lainnya, pastikan dulu dari mana ikan itu berasal.
Meski begitu bukan berarti kita enggak boleh lagi makan jenis ikan ini.
Yang terpenting, adalah kita memastikan bahwa ikan yang akan kita olah bersih dan sehat sehingga aman untuk kita konsumsi bersama keluarga.
Tips aman mengonsumsi ikan mujair
- Cari ikan mujair segar dan pastikan ikan tersebut berasal dari penjual yang memperhatikan standar kesehatan.
- Jangan lupa untuk mencuci bersih ikan mujair.
- Jika ingin digoreng sebaiknya perhatikan penggunaan minyak, jangan sampai terlalu banyak, Kids.
(Penulis: Virny Apriliyanti dan Regina)
----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik dihttps://www.gridstore.id