Find Us On Social Media :

Alami dan Sehat, Beberapa Jenis Sayuran Ini Bisa Bantu Turunkan Darah Tinggi

Wortel

Wortel

Pada umumnya wortel dikenal sebagai sayuran yang dapat menyehatkan mata, Kids. 

Selain itu, wortel juga dapat mengendurkan pembuluh darah dan mengurangi peradangan.

Hal tersebut dapat membantu untuk menurunkan darah tinggi.

O iya, orang dengan gangguan darah tinggi sebaiknya makan wortel mentah atau segar ketimbang wortel yang dimasak, Kids. 

Baca Juga: Catat Baik-Baik, Ini Penyebab Orang Berpotensi Mengalami Darah Tinggi

Seledri

Sayuran ini sering kita jumpai sebagai bahan pelengkap makanan.

Nah, seledri ini dapat membantu menurunkan darah tinggi.

Hal tersebut dikarenakan seledri memiliki senyawa phthalide, Kids. 

Senyawa tersebut membantu mengendurkan pembuluh darah dan menurunkan tekanan darah tinggi.

Namun untuk mengonsumsi seledri sebaiknya dimasak terlebih dahulu agar manfaatnya lebih terasa, Kids.