GridKids.id - Alpukat adalah salah satu buah yang cukup populer, Kids.
Selain bisa diolah menjadi makanan dan minuman, alpukat juga punya banyak manfaat, lo.
Nah, tahukah kamu apa saja manfaat buah alpukat bagi kesehatan?
Baca Juga: Pakai 4 Trik Ini Agar Alpukat Cepat Matang dan Dagingnya Empuk, Jadi Rahasia Pedagang Buah
Alpukat mengandung banyak nutrisi, seperti vitamin C, E, K, dan B-6 yang baik, serta riboflavin, niasin, folat, asam pantotenat, magnesium, dan kalium.
Nah, kandungan inilah yang membuatnya punya banyak manfaat.
Lalu, apa saja kebaikan alpukat untuk kesehatan tubuh? Yuk, kita cari tahu!
Tingkatkan Kesehatan Mata
Nutrisi yang terkandung dalam alupkat bisa mengatasi berbagai masalah mata.
Contohnya, nutrisi yang berupa vitamin ini bisa menyerap gelombang cahaya yang bisa merusak penglihatan.
Dengan mengonsumsi secara rutin, alpukat juga bisa mengurangi risiko gangguan penglihatan yang disebabkan oleh faktor penuaan.
Menjaga Kesehatan Jantung
Buah alpukat juga bisa menjaga kolesterol dalam kadar yang sehat.
Nah, hal ini bisa menjaga kondisi jantung tetap sehat, Kids.
Selain itu, alpukat juga mengandung kalium yang dibutuhkan tubuh untuk bekerja secara normal, salah satunya untuk menjaga detak jantung tetap stabil.
Memperkuat Tulang
Alpukat mengandung vitamin K yang cukup tinggi.
Nah, mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin K bisa membantu meningkatkan kekuatan tulang, Kids.
Nutrisi ini bisa membantu meningkatkan kepadatan tulang dan mencegah patah tulang.
Baca Juga: Seringnya Dijadikan Jus, Siapa Sangka Buah Alpukat Mempunyai Banyak Khasiat Bagi Tubuh
Tingkatkan Daya Ingat
Alpukat mengandung banyak vitamin, salah satunya vitamin E.
Kandungan vitamin E ini bisa membantu melindungi dari melambatnya daya ingat serta meningkatkan kemampuan berpikir.
Nutrisi dalam alpukat bahkan bisa mencegah terkena penyakit Alzheimer yang menyerang otak.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id