Find Us On Social Media :

Apa Itu Kewarganegaraan? Ternyata Begini Cara Menentukan Kewarganegaraan Seseorang

Anak-anak Indonesia

Menentukan Kewarganegaraan

Secara umum, kewarganegaraan bisa ditentukan dengan dua macam asas, yakni asas ius sangunis atau asas keturunan dan asas ius soli atau asas kedaerahan.

- Asas lus Sanguinis (Asas Keturunan)

Mengacu pada asas ini, asas seseorang ditentukan berdasarkan pada keturunan. Jadi, kewarganeraan orang tua akan mempengaruhi kewarganeraan anak.

Misalnya, orang yang dilahirkan di Indonesia dengan orang tua yang berkewarganegaraan Malaysia, maka orang tersebut menjadi warga negara Malaysia.

Baca Juga: Enggak Selalu di Kanan Seperti di Indonesia, Mengapa Letak Setir Mobil di Berbagai Negara di Dunia Bisa Berbeda?

- Asas lus Soli (Asas Kedaerahan)

Menurut asas ini, kewarganegaraan ditentukan berdasarkan tempat kelahiran, Kids.

Misalnya, orang yang dilahirkan di Indonesia, tapi orang tuanya berkewarganegaraan Malaysia, maka orang tersebut menjadi warga Indonesia.

Jadi, kewarganegaraan seseorang enggak dipengaruhi oleh kewarganegaraan orang tua, karena yang menjadi acuan adalah tempat kelahiran.

Nah, setiap negara menentukan kewarganegaraan seseorang dengan cara yang berbeda, ada yang menganut asas keturunan (ius sanguinis) dan ada pula yang berdasarkan asas kedaerahan (ius soli).