Find Us On Social Media :

Patut Diwaspadai, Ini Alasan Mengapa Kurang Tidur Bikin Kita Jadi Ingin Makan Terus

Kurang tidur bisa meningkatkan nafsu makan.

GridKids.id - Setiap hari kita membutuhkan istirahat yang cukup.

Kita bisa mengistirahatkan tubuh dengan cara tidur secara rutin dengan durasi yang cukup.

Kalau tubuh kurang tidur, biasanya badan akan terasa enggak nyaman sehingga tak jarang mengganggu aktivitas kita di sepanjang hari berikutnya.

Di samping itu, selera makan juga bisa melonjak saat kita kurang tidur.

Baca Juga: Suka Tidur dengan Lampu yang Menyala Sepanjang Malam? Hati-Hati Kebiasaan Sepele Tersebut bisa Picu 4 Penyakit Ini

Hal tersebut perlu diwaspadai, nih. Soalnya, meningkatnya selera makan juga akan meningkatkan risiko obesitas.

Terlebih lagi kalau kita enggak menerapkan pola hidup sehat.

Nah, sebenarnya mengapa begitu, ya? Tahukah kamu apa alasan di balik kurang tidur dan peningkatan selera makan alias bikin kita jadi ingin makan terus?

Kita cari tahu, yuk!