Find Us On Social Media :

Apa Itu Kesehatan Mental? Sama Pentingnya dengan Kesehatan Fisik

Menjaga kesehatan mental sama pentingnya dengan menjaga kesehatan fisik.

GridKids.id - Setiap tanggal 10 Oktober diperingati sebagai Hari Kesehatan Mental Sedunia atau World Mental Health Day.

Nah, apakah kamu sudah tahu apa itu kesehatan mental, Kids?

Mungkin sebagian besar sudah sering mendengar istilah tersebut, tapi belum benar-benar tahu apa itu kesehatan mental.

Namun, enggak perlu khawatir karena sekarang kita akan membahasnya bersama, nih.

Kita simak, yuk!

Apa Itu Kesehatan Mental?

Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) kesehatan mental merupakan kondisi mental tanpa adanya gangguan atau kecacatan mental.

Kesehatan mental mengacu pada kesejahteraan kognitif, perilaku, dan emosional, Kids.

Nah, hal tersebutlah yang mengatur bagaimana cara orang merasakan sesuatu, berpikir, serta berperilaku.

Baca Juga: Enggak Perlu Dipendam, Menangis Justru Bagus bagi Kesehatan Mental