GridKids.id - Kids, apa kamu tahu kalau ada beberapa buah yang baik dikonsumsi saat sedang demam?
Yup! Ini karena buah-buahan tersebut bisa membantu menurunkan suhu tubuhmu yang panas.
Saat terkena demam, selain merasakan tubuh yang panas, badan juga akan jadi lemas.
Demam adalah sebuah kondisi saat sistem imun dalam tubuh sedang melawan virus, bakteri, atau mikroba lain yang menyebabkan penyakit.
Selain itu, demam juga bisa disebabkan oleh peradangan atau terkena paparan cuaca panas yang berlebihan.
Saat demam, biasanya banyak orang yang kehilangan selera makan. Padahal, makanan bisa meningkatkan kembali sistem imun, lo.
Nah, kamu bisa menyiasatinya dengan mengonsumsi makanan segar, Kids, seperti buah-buahan.
Inilah 6 jenis buah-buahan yang bisa membantu menurunkan suhu tubuh saat demam.
Apa saja, ya? Yuk, cari tahu!
Baca Juga: Meski Sehat, 5 Buah Ini Sebaiknya Enggak Dikonsumsi di Pagi Hari, Ini Alasannya
Alpukat
Buah pertama yang baik untuk dikonsumsi saat sakit adalah alpukat, Kids.
Hal ini karena alpukat bisa memberikan energi, vitamin, dan mineral yang dibutuhkan oleh tubuh.
Tekstur alpukat yang lembut juga membuatnya lebih mudah dimakan.
Alpukat juga merupakan buah penurun panas yang baik, karena mengandung lemak sehat, seperti asam oleat.
Kandungan ini bisa membantu mengurangi peradangan dan memperkuat sistem kekebalan tubuh untuk melawan infeksi penyebab demam.
Melon
Melon adalah buah yang manis dan mengandung banyak air.
Nah, kandungan air dalam buah melon ini bisa mengganti cairan yang hilang karena demam, lo.
Oh iya, melon juga mengandung karatenoid yang bisa membantu menurunkan suhu tubuh yang naik.
Baca Juga: Gampang Dilakukan, Ikuti Cara Mudah Turunkan Kolesterol Secara Alami
Kelapa
Buah kelapa, terutama airnya, merupakan salah satu buah penurun panas yang baik.
Air kelapa mengandung antioksidan yang bisa mendukung kerja sistem kekebalan tubuh dalam melawan infeksi, jadi suhu tubuh bisa kembali normal lebih cepat.
Selain itu, air kelapa juga mengandung elektrolit yang bisa membantu tubuh agar tetap terhidrasi saat demam.
Kandungan glukosa pada air kelapa juga bisa memberikan kalori tambahan untuk tubuh yang membutuhkan banyak energi karena sedang melawan infeksi.
Dengan kata lain, air kelapa juga bisa mengganti cairan tubuh yang hilang.
Semangka
Sama dengan kelapa, semangka juga punya kandungan air dan gula yang cukup tinggi.
Itu sebabnya, semangka baik dikonsumsi saat demam karena bisa menjaga tubuh tetap terhidrasi dan berenergi.
Enggak cuma itu, semangka juga mengandung likopen, yaitu senyawa karotenoid yang punya aktivitas antioksidan.
Karena khasiat ini, likopen bisa mengurangi peradangan yang menyebabkan badan panas.
Nah, dengan begitu, suhu tubuh juga akan turun lebih cepat.
Baca Juga: Penderita Kolestrol Wajib Tahu, 4 Jus Buah yang Lezat Ini Bantu Turunkan Kadar Kolestrol
Jeruk
Jeruk juga merupakan buah penurun panas yang cocok dikonsumsi saat demam, Kids.
Kandungan vitamin C yang tinggi pada buah ini bisa meningkatkan fungsi sistem imun dalam membunuh virus dan fungsi sel darah putih dalam membasmi bakteri.
Dengan begitu, suhu tubuh bisa kembali normal.
Oh iya, jeruk juga efektif dalam menangkal racun yang menyerang tubuh sekaligus menurunkan panas tinggi, lo.
Mentimun
Mentimun mengandung banyak air. Nah, air dalam mentimun ini bisa membuat tubuh lebih dingin.
Jadi, kalau sedang demam, cobalah makan mentimun sedikit-sedikit.
Enggak cuma itu, air dalam mentimun juga bisa mengganti cairan tubuh yang hilang.
Selain termasuk jenis buah yang kaya kandungan air, mentimun mengandung karbohidrat, magnesium dan kalsium.
Kandungan ini baik untuk menurunkan panas sekaligus bisa mengembalikan energi tubuh dengan cepat.
Baca Juga: Meski Pahit, Inilah Sederet Manfaat Jus Pare untuk Kesehatan, Hasilnya Menakjubkan untuk Tubuh
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id.