Dilansir dari Kompas.com, video viral tersebut diunggah oleh akun Twitter @repvblikvideo.
"Lho.... kok bisa?" tulis akun @rebvblikvideo dalam twitnya.
Video yang viral tersebut memiliki durasi 15 detik yang disertai dengan cuitan "Lho.... kok bisa?".
Dalam video, tampak cara men-scan uang pecahan Rp 75.000 dengan aplikasi Ivive pada ponsel.
Nah, pada saat pengoperasian aplikasi, ponsel diarahkan menyorot uang Rp 75.000, lalu muncul video paduan suara yang menyanyikan lagu Indonesia Raya.
O iya, beredar pula video lain tentang pecahan uang Rp 100.000 yang dapat dilihat menggunakan aplikasi Ivive.
Video tersebut diunggah oleh akun Twitter @WhySatriantoro.