Find Us On Social Media :

Sering Dianggap Sepele, Ternyata Kuku Bisa Tunjukkan Masalah Kesehatan pada Tubuh

Kuku Bisa Tunjukkan Masalah Kesehatan

GridKids.id - Kids, apa kamu tahu kalau kuku bisa menunjukkan masalah kesehatan yang ada di tubuh kita?

Yup! Saat kesehatan bermasalah, tubuh pasti memberikan tanda. Entah itu rasa sakit, atau tanda-tanda kecil seperti pada kuku.

Normalnya, kuku punya warna putih bening dan agak merah muda. 

Nah, kalau warna kuku menunjukkan perubahan tanpa kita ketahui, bisa jadi itu tanda masalah pada kondisi kesehatan.

Hal itu dibenarkan oleh ahli gizi asal Australia, Fiona Tuck.

Ia mengungkap, segala perubahan pada kuku bisa menandakan adanya masalah kesehatan di tubuh.

Menurutnya, warna kuku mencerminkan kondisi bagian dalam tubuh kita. Namun perubahan pada kuku butuh waktu berminggu-minggu sampai berbulan-bulan.

Kondisi kuku bisa memberi tahu apakah seseorang kekurangan nutrisi tertentu, seperti zat besi atau seng, apakah ada sesuatu yang lebih parah atau faktor luar yang merusak kuku.

Ahli gizi tersebut juga mengingatkan pentingnya melihat seluruh kuku di tangan, enggak cuma satu bagian saja.

Nah, apa saja perubahan pada kuku yang bisa menunjukkan masalah kesehatan, ya?

Baca Juga: Enggak Cuma Faktor Keturunan, Kebiasaan Menggigit Kuku Ternyata Juga Bisa Bikin Gigi Tonggos