Find Us On Social Media :

Manfaat Air Rendaman Timun, Mulai dari Jaga Kesehatan Kulit hingga Cegah Kanker

Manfaat air rendaman timun bagi kesehatan

GridKids.id - Timun adalah salah satu buah yang mudah didapatkan dan biasanya dijadikan lalapan atau acar.

Nah, apakah kamu sudah pernah mendengar tentang manfaat air rendaman timun?

Yap! Ada beragam manfaat air rendaman timun yang sayang buat dilewatkan, lo.

Baca Juga: Selama Ini Kita Sering Menyimpan Timun Dalam Kulkas, Rupanya Kebiasaan Itu Enggak Tepat dan Timun Sebaiknya Dijauhkan dari Buah Ini

Kalau bosan minum air putih biasa, air rendaman timun ini bisa kamu jadikan alternatif yang juga kaya manfaat, nih.

Penasaran bagaimana cara membuatnya dan apa saja manfaatnya bagi kesehatan?

Kita cari tahu bersama, yuk!

Cara Membuat Air Rendaman Timun

Untuk membuat air rendaman timun, kita harus menyiapkan buah yang masih segar.

Kalau ada pilih timun organik sehingga kulitnya enggak perlu dikupas, cukup dicuci bersih saja, Kids.

Kulit timun ini diketahui mengandung berbagai manfaat baik bagi tubuh.

Namun, enggak perlu khawatir kalau hanya ada timun biasa. Hanya saja timun perlu dikupas untuk mengurangi risiko kontaminasi pestisida dan berbagai bahan kimia berbahaya lainnya.

Baca Juga: Sering Lupa Minum Air Putih? 5 Dampak Tubuh yang Kekurangan Cairan Ini Sebaiknya Enggak Lagi Diabaikan

Setelah dikupas, cuci timun sampai benar-benar bersih dan siapkan air di dalam botol atau pitcher.

Iris tipis-tipis timun yang sudah dicuci supaya nutrisi yang ada di dalamnya nantinya lebih cepat diserap oleh air.

Kalau sudah, rendam irisan timun tersebut di dalam air selama sekitar semalaman dan masukkan dalam kulkas.

Air rendaman timun tersebut bakal mendatangkan berbagai manfaat berikut jika dikonsumsi secara rutin setidaknya delapan gelas setiap hari.

1. Menjaga Kesehatan Kulit

Mengonsumsi air rendaman timun baik untuk menjaga kesehatan kulit, Kids.

Kalau dikonsumsi secara rutin, air rendaman timun bakal bikin kulit kita menjadi lebih cerah dan teksturnya lebih kenyal, lo.

O iya, timun diketahui mengandung asam pantotenat atau yang dikenal sebagai vitamin B5.

Baca Juga: Berniat Obati Kucing yang Terinfeksi Jamur, Kucing Peliharaan Ini Malah Berubah Jadi Kuning Seperti Pikachu

Nah, kandungan tersebut ampuh untuk mengobati jerawat, Kids.

Selain itu, timun juga kaya akan kandungan antioksidan yang mampu membantu mencegah kerusakan bebagai sel dalam tubuh akibat radikal bebas.

Ada pula kandungan beta-karoten, vitamin C, dan berbagai mineral seperti mangan yang baik untuk mencegah proses penuaan dini.

2. Mengontrol Tekanan Darah

Timun adalah buah yang kaya akan kalium. Makanya, minum air rendaman timun secara rutin bisa membantu menyeimbangkan kadar sodium dalam ginjal.

Efeknya, tekanan darah akan terkontrol karena menjadi stabil sehingga mencegah tekanan darah naik.

Kadar sodium yang terlalu tinggi biasanya dialami oleh penderita hipertensi, Kids.

Nah, kelebihan sodium ini berisiko menyebabkan kadar air dalam tubuh menjadi enggak seimbang dan memicu naiknya tekanan darah.

Baca Juga: Fakta Golongan Darah B, Ternyata Jadi Tipe yang Paling Jarang Sakit

Di sinilah kandungan kalium yang cukup dibutuhkan bagi tubuh untuk menetralkan kadar air.

Tapi, kebanyakan orang enggak mendapatkan asupan kalium yang cukup sesuai dengan kebutuhan tubuh setiap harinya, nih.

O iya, enggak hanya itu saja, air rendaman timun juga bisa membantu menjaga supaya darah menggumpal secara wajar, lo.

3. Mengeluarkan Racun

Tahukah kamu? Timun memiliki sifat diuretik yang berarti buah satu ini bisa memicu produksi air seni, Kids.

Maka dari itu, konsumsi air rendaman timun bisa mendorong ginjal mengeluarkan racun, bakteri, dan berbagai zat hasil metabolisme yang sudah enggak dibutuhkan lagi oleh tubuh melalui urin.

Nah, proses tersebut disebut juga sebagai detoksifikasi, Kids.

Dengan keluarnya racun dan zat yang enggak dibutuhkan, tubuh bakal menjadi lebih sehat dan segar, lo.

Baca Juga: Bisa Bantu Keluarkan Racun dari Tubuh, Makanan Ini Baik Dikonsumsi saat Perut Masih Kosong

4. Menurunkan Berat Badan

Kadang-kadang saat kita tiba-tiba merasa lapar, bisa jadi sebenarnya kita sedang kekurangan cairan atau haus, Kids.

Konsumsi air rendaman timun di saat seperti itu bisa membantu kita merasa lebih kenyang dengan kadar kalori yang sangat rendah, sehingga cocok bagi kamu yang sedang menurunkan berat badan agar ideal.

Nah, kalau setelah meminum air rendaman tersebut kamu sudah enggak lagi merasa lapr, berarti kamu sebenarnya memang hanya haus.

5. Memperkuat Tulang

Buah timun juga diketahui kaya akan kandungan vitamin K.

Mengonsumsi segelas air rendaman timun sudah memenuhi sekitar 20% dari angka kebutuhan vitamin K yang disarankan dalam satu hari, lo.

Vitamin K berguna untuk memproduksi protein yang dibutuhkan oleh tulang dan jaringan-jaringan pembentuknya, Kids.

Baca Juga: Enggak Terduga, Minum Air Rendaman Biji Ketumbar Ternyata Berkhasiat Bagi Kesehatan

6. Mencegah Kanker

Berdasarkan penelitian, timun mengandung kukurbitasin dan senyawa lignan yang mampu melawanpertumbuhan sel kanker.

Hasil studi yang dilakukan Robert H. Lurie Cancer Center di Amerika Serikat juga mengungkapkan bahwa timun bisa membunuh berbagai jenis sel kanker, mengecilkan tumor, dan merangsang sistem kekebalan tubuh.

O iya, timun juga mengandung senyawa flavonoid fisetin yang disebut bisa melawan kanker prostat.

Nah, itulah manfaat air rendaman timun yang sayang buat dilewatkan.

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids  dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id