Penyebab Gangguan SCN
Jumlah cahaya yang ada di sekitar kita ternyata bisa memengaruhi ritme pada tubuh kita, Kids.
Cahaya dari lingkungan sekitar akan memberi tahu kepada SCN kapan waktu kita perlu terjaga dan kapan waktunya untuk mengantuk.
Saat lingkungan gelap, maka SCN akan memberi tahu otak untuk melepaskan melatonin.
Melatonin merupakan hormon yang menyebabkan kantuk.
Nah, sekarang coba bayangkan kalau kita menerima terlalu banyak cahaya di malam hari, Kids.
Cahaya dari berbagai lampu buatan seperti dari HP, laptop, TV, dan semacamnya, bisa mencegah SCN bekerja dengan baik.
Baca Juga: Sering Dikaitkan dengan Makhluk Halus, Ternyata Fenomena Ketindihan Bisa Dijelaskan Secara Medis