Cegah Inflamasi
Biji bunga matahari mengandung flavonoid yang bisa membantu mengurangi peradangan.
Selain itu, kandungan vitamin E dalam biji bunga matahari membantu menurunkan kadar protein C reaktif.
Protein C reaktif adalah penanda adanya inflamasi di dalam tubuh, Kids.
Jaga Kesehatan Jantung
Biji bunga matahari mengandung magnesium yang dapat memblokir enzim yang menyebabkan pembuluh darah mengerut.
Hal itu akan membuat pembuluh darah menjadi rileks dan tekanan darah pun juga akan menurun, Kids.
Baca Juga: Rahasia Menyimpan Donat di Dalam Freezer agar Awet sampai 2 Bulan
O iya, biji bunga matahari juga kaya akan asam lemak tak jenuh, terutama asam linoleat.
Nah, asam linoleat ini bisa menurunkan risiko penyakit jantung serta menurunkan kadar kolesterol dalam darah.
Manfaat asam linoleat tersebut telah terbukti dalam berbagai riset, lo.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id