Find Us On Social Media :

Penyebab BAB Berdarah, Tanda Gangguan pada Saluran Pencernaan

Ilustrasi buang air besar terus-menerus disertai darah.

GridKids.id - Apa kamu pernah mengalami buang air besar (BAB) berdarah?

Saat BAB berdarah, tentu saja kita panik dan enggak nyaman.

Sebenarnya, BAB mengeluarkan darah wajar saja karena bisa menjadi tanda adanya gangguan pada pencernaan kita.

Biasanya darah akan keluar bersamaan dengan kotoran dan berwarna merah segar, ini bisa menunjukkan adanya perdarahan di usus besar bagian bawah atau rektum. 

Jika yang keluar adalah warna merah gelap bisa menjadi tanda adanya pendarahan di usus besar atau usus kecil.

Berikut ini beberapa kemungkinan penyebab BAB berdarah:

1. Perdarahan saluran pencernaan atas

Melansir Verywell Health, penyebab BAB keluar darah bisa berasal dari perdarahan saluran pencernaan atau saluran gastrointestinal (GI) bagian atas.

Perdaraan saluran pencernaan atas yang cukup sering terjadi adalah perdarahan dari struktur anatomi proksimal ke ligamen Treitz, ligamen yang masih menjadi bagian dari usus dua belas jari.

Untuk memastikan apakah kamu mengalami perdarahan saluran pencernaan bagian atas, dokter biasanya perlu melakukan endoskopi.

Namun, sebelum endoskopi, dokter biasanya akan terlebih dulu melakukan pemeriksaan fisik secara menyeluruh, serta berbagai tes penunjang, seperti pemeriksaan darah dan rontgen.

Setelah tindakan resusitasi seperti stabilisasi jalan napas atau transfusi darah, pasien dengan perdarahan saluran pencernaan atas yang serius memerlukan pembedahan.

Baca Juga: Sering Makan Makanan Pedas? Hati-Hati Bisa Timbulkan Sederet Penyakit Ini