Find Us On Social Media :

Berenang saat Pandemi, Bagaimana Risiko Penularan Corona di Kolam Renang dan Pantai?

Air Kolam yang Enggak Sengaja Tertelan saat Berenang

GridKids.id - Menjaga kebugaran tubuh di masa pandemi sangat penting dilakukan.

Banyak olahraga yang bisa kita lakukan untuk menjaga kesehatan tubuh. Salah satunya berenang.

Namun, apakah aman berenang di tempat umum seperti kolam renang dan pantai di masa pandemi virus corona Covid-19? Lalu, bagaimana penularan virus ini di air, ya?

Virus corona Covid-19 masih menyebar, bukan cuma di Indonesia, tapi juga di negara-negara lain.

Baca Juga: Bak Cobaan Tiada Henti, Surabaya Disebut Bisa Seperti Wuhan, Kini Anggapan Tersebut Dibuktikan dengan Hal Ini

Angka korban yang enggak selamat juga masih bertambah.

Namun, sudah ada beberapa negara atau wilayah yang mulai perlahan bangkit dari virus ini.

Seiring berjalannya waktu, sejumlah negara sudah melonggarkan kebijakan penguncian wilayah akibat wabah virus corona.

Tempat wisata seperti pantai dan kolam renang di sebagian wilayah sudah dibuka meskipun terus diwanti-wanti untuk tetap menerapkan protokol kesehatan.