Find Us On Social Media :

Trik Membuat Telur Dadar Tebal dan Enak Ala Warung Nasi Padang, Ternyata Ini Rahasianya

Ilustrasi telur dadar tebal ala warung nasi padang.

GridKids.id - Adakah yang setiap ke warung nasi padang selalu memilih telur dadar sebagai lauk andalan?

Telur dadar memang menjadi salah satu menu favorit di warung nasi padang, Kids.

Beberapa alasannya antara lain karena rasa dan teksturnya yang cukup unik dan lain daripada yang lain.

Telur dadar di warteg atau warung makan lainnya enggak sama dengan yang biasa disajikan di warung nasi padang.

Baca Juga: Tips Membuat Telur Rebus Agar Kulitnya Mudah Dikupas, Wajib Tahu!

Bahkan, kita pun jadi sering bertanya-tanya bagaimana cara membuat telur dadar yang tebal dan bumbunya bisa terasa lezat seperti itu? Iya enggak, nih? Hihi...

Nah, ternyata kita juga bisa membuatnya sendiri di rumah, lo.

Berikut trik membuat telur dadar tebal dan enak ala warung nasi padang. Kita simak, yuk!

Jumlah Telur

Untuk mendapatkan telur dadar tebal ala buatan warung nasi padang, kita harus menggunakan telur dalam jumlah banyak, Kids.

Tapi, banyaknya jumlah telur juga harus disesuaikan dengan ukuran wajan yang bakal dipakai untuk menggoreng, ya.

Kalau telurnya enggak terlalu banyak, jangan gunakan wajan yang terlalu besar supaya hasilnya tebal.

Baca Juga: Perbedaan Kandungan Telur Ayam dan Telur Bebek yang Masih Jarang Diketahui

Tambahkan Air

Saat membuat telur dadar rumahan seperti biasa, kemungkinan besar kita hanya menambahkan bumbu saja.

Namun, trik untuk membuat telur dadar ala warung padang haruslah ditambahkan air, Kids.

Tujuannya supaya telur dadar enggak terlalu padat dan keras.

Enggak perlu banyak-banyak, kok, cukup tambahkan 2-3 sendo makan air per lima butir telur, Kids.

Trik Menggoreng

Ada trik menggoreng telur dadar yang harus kita terapkan untuk mendapatkan telur dadar ala warung nasi padang.

Perlu diingat bahwa telur akan lebih sulit matang karena memang sengaja dibuat tebal.

Untuk itu, begitu dituang ke dalam wajan aduk-aduklah telur tersebut seperti saat membuat telur orak-arik.

Hal itu bertujuan supaya telur yang sudah berkulit di dasar wajan bisa naik ke atas dan memberikan kesempatan telur cair untuk berkulit juga.

Baca Juga: Cara Mudah Membedakan Telur Busuk dan Telur Segar, Dijamin Enggak Bakal Salah Lagi

Nah, telur dadar pun akan matang secara merata dan enggak bakal gosong atau mentah sebagian, deh.

Tutup Wajan

Saat menggoreng telur dadar, cukup gunakan api kecil saja, ya, Kids.

Kemudian, saat telur dadar sudah mulai mengeras, tutuplah wajan agar matang sempurna.

Soalnya, kalau enggak ditutup bagian tengah bisa kurang matang dan akan membuat telur jadi patah saat dibalik.

Gunakan Dua Wajan

Trik berikutnya yang penting dilakukan saat membuat telur dadar ala warung nasi padang ialah jangan gunakan spatula seperti kalau kita menggoreng biasa.

Lalu pakai apa, dong? Kalau ada, gunakan dua wajan dengan bentuk dan ukuran yang sama besar, Kids.

Soalnya, telur dadar ala warung nasi padang itu ukurannya cukup besar dan juga tebal.

Baca Juga: Cara Membuat Kentang Goreng Ala Restoran Cepat Saji Ternyata Mudah Banget, Ini Trik Rahasianya

Kalau dibalik menggunakan spatula, maka kemungkinan besar akan patah.

Jika menggunakan dua wajan yang sama, setelah bagian bawah cukup matang, balik telur dadar di wajan lainnya tersebut.

Wah, telur dadar pun akan matang merata dan enggak patah, deh.

Selamat mencoba di rumah bersama orang tua, ya, Kids!

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan  komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids  dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id