Find Us On Social Media :

Tidak Belajar dari Kota Tegal yang Kini Zona Hijau, Kasus Virus Corona di 3 Daerah Ini Justru Paling Tinggi

Bapak Achmad Yurianto, juru bicara pemerintah untuk penanganan Covid-19.

Beberapa daerah yang terus bertambah kasus

Dikutip Kompas.com, Pak Achmad Yurianto mengatakan, masih ada penambahan kasus baru pasien positif Covid-19 hingga Minggu (24/5/2020).

Menurut Pak Yuri, berdasarkan data yang ada, hingga pukul 12.00 WIB, Minggu, ada penambahan 526 kasus baru Covid-19.

"Sehingga secara akumulatif ada 22.271 kasus positif Covid-19 (di Indonesia) sampai saat ini," kata Pak Yuri dalam konferensi pers di Graha BNPB, Minggu sore.

Namun, ada tida daerah yang kasusnya cukup tinggi, Kids.

Pertama, kasus terbanyak terjadi di DKI Jakarta dengan 119 kasus baru.

Setelah itu disusul oleh Jawa Timur 68 dengan kasus baru dan Papua dengan 62 kasus baru.

Sementara itu, kasus baru lainnya terjadi di 404 kabupaten/kota yang berada di 34 provinsi.

Meski begitu, pasien sembuh juga enggak kalah banyak, lho. Pemerintah juga mencatat ada penambahan 153 pasien yang telah dinyatakan sembuh.

"Dengan demikian, total pasien sembuh ada 5.402 orang," kata Pak Yuri.

Baca Juga: Tak Sengaja Pecahkan Guci di Antik, Anak Ini Justru Temukan Uang Didalamnya, Segini Jumlahnya