Find Us On Social Media :

Berbeda dengan Indonesia, Inilah Cara Negara Lain Tangani Virus Corona

Staf medis menangani virus corona (ilustrasi).

2. Korea Selatan

Kasus virus corona terbanyak kedua terjadi di Korea Selatan.

Hingga Rabu (4/3/2020), total kasus yang telah dikonfirmasi sebanyak 5.328 dengan jumlah kematian sebanyak 28.

Namun, pasien sembuh juga terus bertambah, Kids, bahkan mencapai 41 orang. Pemerintah Korea Selatan juga telah melakukan sejumlah upaya sejak virus corona dideteksi di negaranya.

Salah satu cara Korea Selatan untuk menangani negaranya adalah dengan sistem drive-through.

Seperti di Kota Goyang, para pengemudi berhenti di tempat parkir di mana mereka bertemu dengan petugas kesehatan. 

Para pengemudi pergi ke beberapa lokasi untuk memeriksa suhu tubuh, dan mengambil sampel dari tenggorokan dan saluran hidung.

Enggak mau kecolonga, pemerintah Korea Selatan memiliki lebih dari 500 titik pengetesan virus corona, yang telah menguji lebih dari 100.000 orang.

Selain itu, pemerintah Korea Selatan juga menerapkan sejumlah kebijakan, seperti larangan masuk ke negaranya hingga pembatasan ketat pada turis yang berangkat ke Korea Selatan. 

3. Iran

Di Iran kasus yang dilaporkan mencapai 2.336 kasus dengan 77 kematian, bahkan pejabat publik pun sempat dilaporkan terinfeksi, di antaranya adalah Wakil Presiden Mosoumeh Ebtekar.

Namun sebanyak 291 pasien telah dinyatakan sembuh.  

Meski begitu, Presiden Hassan Rouhani belum berencana untuk melakukan isolasi kota Qom, yang menjadi sumber penyebaran corona di Iran.

Namun demikian, Rouhani mengungkapkan, pemerintah tetap akan melanjutkan penerapan kebijakan "isolasi individu".

Baca Juga: Kenali 4 Jenis Masker Kesehatan dan Kegunaannya, Agar Enggak Salah Pakai