Find Us On Social Media :

Bahaya Terlalu Sering Mengonsumsi Makanan Manis, Salah Satunya Sebabkan Kurang Gizi

Bahaya Makanan Manis

GridKids.id - Kids, apa kamu suka makanan dan minuman manis?

Mengonsumsi yang manis-manis memang terasa nikmat.

Namun, jangan sampai mengonsumsi secara terus-menerus dan berlebihan, ya!

Sebuah riset terbaru dari Eropa menemukan kalau semakin banyak gula yang kita makan, semakin sedikit vitamin dan mineral yang kita konsumsi dalam makanan sehari-hari.

Penelitian dari Swedia

Para peneliti dari Lund University di Swedia melakukan sebuah riset. Mereka melihat data yang dikumpulkan dari dua kelompok studi berbeda.

Satu kelompok terdiri dari 1.797 peserta berusia 18 hingga 80 tahun dengan asupan makanan yang dinilai melalui buku harian selama empat hari.

Sementara kelompok lainnya terdiri dari 12.238 peserta berusia 45 hingga 68 tahun.

Pola makan mereka dinilai menggunakan kombinasi buku harian makanan selama tujuh hari, kuesioner frekuensi makanan dan wawancara.

Dari data ini, para peneliti bisa melihat asupan gula tambahan yang ditambahkan oleh para peserta ke dalam makanan dan minuman mereka serta asupan harian rata-rata sembilan mikronutrien (kalsium, folat, zat besi, magnesium, kalium, selenium, vitamin C, vitamin D dan seng).

Baca Juga: Minuman Manis, Sebaiknya Hindari Karena Bisa Menyebabkan Risiko Kematian Dini!