Find Us On Social Media :

Terkesan Sepele, Hati-hati Kurang Minum Air Putih Bisa Bikin Kita Mudah Tersinggung

Minum air putih

GridKids.id - Semua orang setiap harinya pasti minum.

Kamu suka minum apa, Kids? Apakah kamu suka minum air putih?

Air putih sangat diperlukan bagi tubuh, lo. Kurang minum air putih bisa menyebabkan dehidrasi.

Nah, kalau tubuh sampai kekurangan cairan bisa berakibat buruk bagi kesehatan.

Saat merasakan haus, sebenarnya itu salah satu tanda bahwa kita kurang minum.

Kamu harus segera minum, soalnya kalau enggak, maka ada berbagai efek kesehatan yang bisa mengganggu tubuh kita, Kids.

Berikut ini adalah beberapa hal yang akan terjadi kalau kita kurang minum air putih.

Kita simak saja, yuk!

Baca Juga: Coba Cek Telapak Tanganmu, Selain Bau Badan Keringat Berlebih Pada Telapak Tangan Indikasikan Penyakit Ini

Bau mulut

Siapa yang suka malas minum air putih?

Beberapa orang bahkan ada yang mengaku enggak menyukai air putih karena rasanya yang hambar.

Wah, kebiasaan malas minum air putih harus diubah, Kids.

Sebab, kurang minum air putih bisa menimbulkan bau mulut, lo.

Saat kurang minum, kita bisa dehidrasi dan saat itu juga produksi air liur akan menurun.

Nah, padahal air liur memiliki sifat antibakteri yang penting bagi kesehatan mulut.

Saat air liur berkurang, bakteri di dalam mulut bisa berkembang dan menyebabkan bau mulut, lo.