Orang yang punya riwayat diabetes bisa mengonsumsi kuaci tanpa khawatir kadar gula darah dalam tubuh naik.
4. Menyehatkan Pembuluh Darah dan Jantung
Kandungan asam lemak tak jenuh dalam kuaci berupa asam linoleat bisa menjaga kesehatan pembuluh darah dan jantung.
Dalam sebuah artikel yang dimuat di The Journal of Nutritional Biochemistry, asam linoleat bisa membantu merilekskan pembuluh darah.
Konsumsi asam linoleat bisa melancarkan aliran darah dan menurunkan tekanan darah.
5. Menurunkan Kolesterol
Tak hanya baik untuk kesehatan kulit, kandungan vitamin E juga baik untuk menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh.
Vitamin E bisa jadi antioksidan yang baik untuk mengurangi kadar kolesterol jahat di dinding arteri yang menyebabkan gangguan kesehatan jantung.
6. Mencegah Sembelit
Kuaci kaya kandungan serat yang baik untuk melancarkan sistem pencernaan.
Serat dalam kuaci bisa membantu melancarkan buang air besar dan mencegah sembelit, Kids.
Source | : | hellosehat.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar