Nama megibung berasal dari kata gibung yang berati berbagi, duduk melingkar, lalu makan bersama dengan nasi dan piring ditempatkan di atas nampan.
Tradisi megibung diadakan di Kampung Islam Kepaon, Karangasem, Bali Timur di tanggal 10,20,dan 30 Ramadan.
Ritual megibung ini diperkenalkan oleh Raja Karangasem yaitu I Gusti Agung Anglurah Ketut Karangasem di abad 17 M.
4. Megengan (Jawa Timur)
Tradisi Megengan biasanya dilakukan oleh masyarakat Jawa Timur di kota Tuban, Malang, dan Surabaya.
Tradisi Megengan ini biasa dilakukan untuk menyambut bulan Ramadan.
Nama Megengan berasal dari bahasa Jawa berarti megeng yang artinya memegang.
Selama tradisi ini dilakukan masyarakat akan duduk bersama di masjid atau lapangan untuk berdoa dan makan bersama.
Tradsi ini jadi salah satu cara penyebaran Islam di Jawa Timur sejak dulu.
Tradisi ini akan mendorong masyarakatnya membawa makanan dan memakannya bersama-sama.
Itulah tadi beberapa nama tradisi bukber khas daerah-daerah di Indonesia yang perlu kamu ketahui.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Komentar