GridKids.id - Kids, apakah kalian pernah mendengar nama atlet bulu tangkis bernama Marcus Fernaldi Gideon?
Ya , dia adalah sosok pebulu tangkis Indonesia yang terkenal karena prestasinya.
Sejauh ini, Marcus Fernaldi Gideon sudah menghabiskan 25 tahun karirnya sebagai pebulu tangkis profesional.
Namun, pada Sabtu (9/3/2024), Marcus Fernaldi Gideon resmi mengumumkan pensiun.
Selama masa karirnya, banyak prestasi mampu ia raih di nomor ganda putra bersama Alm Markis Kido dan Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Bahkan, ganda putra beralias Minions ini pernah menduduki takhta pemain peringkat 1 dunia pada 2017.
Nah, kali ini GridKids akan menyajikan koleksi gelar sosok Marcus Fernaldi Gideon.
Yuk, langsung saja kita simak apa saja gelar yang telah diraihnya!
Koleksi Gelar Kak Marcus Fernaldi Gideon
Untuk diketahui, Kak Marcus sempat bermain sebagai tunggal putra dan memenangkan gelar internasional, lo.
Gelar tersebut ia raih di ajang Victorian International Future Series 2009.
Baca Juga: Update Ranking BWF: Marcus/Kevin Kembali ke Peringkat Dua Dunia
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Andy Nugroho |
Editor | : | Heni Widiastuti |
Komentar