GridKids.id - Mungkin di antara kita ada yang pernah tak mengganti kaus kaki karena lupa mencucinya atau karena suatu hal.
Namun kita juga perlu tahu bahwa kaus kaki yang digunakan secara berulang dapat menyimpan banyak sekali kotoran dan bakteri.
Untuk itu, dokter juga memperingatkan agar kita harus sering mengganti kaus kaki agar terhindar dari masalah kesehatan.
Kaus kaki yang bersih akan membantu menjaga kebersihan kaki kita, mencegah infeksi jamur, bakteri, dan menjaga kaki agar tetap segar.
Namun, sebaliknya kaus kaki yang kotor, dapat menyebabkan berbagai dampak buruk seperti penjelasan berikut ini.
Dampak Buruk Jarang Mengganti Kaus Kaki
1. Kaki tak nyaman
Beberapa orang tetap menggunakan kaus kaki kotor karena mereka mengklaim bahwa mereka lebih nyaman saat memakainya.
Tetapi, banyak orang yang merasa bahwa kaus kaki kotor membuat kaki tak nyaman karena meimbulkan iritasi, gatal, dan melar.
2. Alergi yang memburuk
Bila kita mengalami alergi lingkungan, mengenakan kaus kaki kotor merupakan salah satu kebiasaan yang buruk.
Baca Juga: Meski Sering Mengganti Kaus Kaki, 5 Hal Ini Bisa Menyebabkan Bau Kaki Tak Sedap
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar