GridKids.id - Halo, Kids, kali ini kamu akan diajak melihat berbagai istilah bahasa Inggris yang punya padanan sendiri dalam bahasa Indonesia.
Istilah padanan dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) yang didefinisikan sebagai kata atau frasa dalam sebuah bahasa yang punya kesejajaran makna dengan kata atau frasa dalam bahasa lain.
Padanan bisa diartikan juga sebagai persamaan.
Dilansir dari Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) ada beberapa istilah populer dan padanannya dalam bahasa Indonesia, di antaranya:
Padanan Bahasa Indonesia dari Istilah Populer
1. Branding = Jenama
2. Browser = Peramban
3. Buzzer = Pendengung
4. Caption = Takarir
5. Conference call = Panggilan Konferensi
6. Content creator = Kreator Konten
Baca Juga: 7 Universitas Luar Negeri yang Mengajarkan Mata Kuliah Bahasa Indonesia, Mana Saja?
7. Download = Unduh
8. Drive Thru = Lantatur
9. E-mail = Pos-el
10. Error = Galat
11. Follower = Pengikut
12. Follow up = Tindak lanjut
13. Frequenty Asked Question (FAQ) = Soal sering ditanya (SSD)
14. Gadget = Gawai
15. Homepage = Laman
16. Hotspot = Kawasan bersinyal, area bersinyal
17. Hybrid = Hibrida
Baca Juga: 5 Aturan Dasar Awalan Me- dalam Bahasa Indonesia dan Contohnya
18. Influencer = Pemengaruh
19. Keyboard = Papan tombol
20. Link = Tautan
21. Live streaming = Alir langsung
22. Marketplace = Lokapasar
23. Metaverse = Metasemesta
24. Mouse = Tetikus
25. Netizen = Warganet
Nah, Kids, itu tadi beberapa istilah populer yang punya padanan arti dalam bahasa Indonesia yang perlu kamu tahu.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kemendikbudristek |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar