GridKids.id - Kids, tentunya sudah enggak asing lagi dengan organisasi Palang Merah Indonesia (PMI).
Pada artikel ini GridKids akan mencari tahu apa saja fakta-fakta menarik Palang Merah Indonesia, ya.
Berbicara tentang PMI sering kali berkaitan dengan kegiatan donor darah.
Warga yang sehat bisa menjadi pendonor untuk menyumbangkan donornya bagi mereka yang membutuhkan.
PMI bertujuan untuk meringankan dan mencegah korban, tanpa membedakan latar belakang, seperti warna kulit, jenis kelamin, suku, agama, bangsa, dan pandangan politik.
PMI merupakan organisasi yang bergerak di bidang kemanusiaan pertama dan terbesar di Indonesia.
Bahkan organisasi kemanusiaan PMI ternyata sudah ada sejak Perang Dunia ke-2, lo.
Diketahui pada 21 Oktober 1873, pemerintahan Kolonial Belanda mendirikan Palang Merah di Indonesia dengan nama Nederlandse Rode Kruis Afdeling Indie (Nerkai).
Namun, Nederlandse Rode Kruis Afdeling Indie dibubarkan pada saat pendudukan Jepang.
Pada saat pendudukan Jepang, para pelopor pendiri PMI mencoba kembali untuk membentuk Badan Palang Merah Indonesia.
Presiden Soekarno mengeluarkan perintah untuk membentuk suatu badan Palang Merah Indonesia pada 3 September 1945.
Baca Juga: 5 Peran Penting Palang Merah Remaja (PMR) serta Visi dan Misinya
Source | : | Bobo.grid.id,pmi.or.id |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar