GridKids.id - Kids, apakah kamu pernah berkunjung ke Chiang Mai, Thailand?
Nah, kali ini GridKids akan mencari tahu apa saja fakta menarik Chiang Mai, ya.
Chiang Mai termasuk salah satu kota di Thailand yang sering dijadikan sebagai destinasi wisata.
Selain kuliner lokal, ada beragam tempat sejarah dan budaya yang bisa dikunjungi saat ke Chiang Mai, lo.
Chiang Mai berada di Sungai Ping, anak sungai utama Sungai Chao Phraya.
Kota Chiang Mai berdekatan dengan pusat cekungan antarpegunungan yang subur pada ketinggian 1.100 kaki.
Tahukah kamu? Chiang Mai diartikan sebagai kota baru yang didirikan pada tahun 1296 oleh Raja Mengrai sebagai ibu kota Kerajaan Lanna.
Kerajaan Lanna atau Kerajaan Seribu Kota dalam bahasa Thai meninggalkan banyak warisan budaya di Chiang Mai, Kids.
Mulai dari tempat bersejarah, kuil kuno, tembok bersejarah, hingga pasar tradisional jadi pusat kehidupan dari kemegahan kota Chiang Mai.
Tak hanya itu saja, Chiang Mai juga dikenal sebagai pusat budaya di Thailand Utara.
Yuk, kita cari tahu sama-sama apa saja fakta menarik Kota Chiang Mai!
Baca Juga: 13 Fakta Menarik Yokohama, Kota Pelabuhan Besar di Jepang yang Memiliki Museum Mi
Source | : | Kompas.com,TribunTravel.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar