GridKids.id - The Grand Palace atau Istana Raja merupakan salah satu bangunan ikonik di Thailand.
The Grand Palace dibangun pada tahun 1782 yang mulanya difungsikan sebagai istana bagi para raja Thailand.
Diketahui bangunan sejarah ini dikenal oleh orang-orang sekitar dengan sebutan Wat Phra Kaew.
Wat Phra Kaew bukanlah nama Thailand The Grand Palace melainkan nama salah satu kuil dalam kompleks istana tersebut.
Termasuk tempat suci, bangunan The Grand Palace memadukan unsur arsitektur asli Thailand dengan gaya barat, Kids.
Bangunan The Grand Palace sudah ratusan tahun berdiri sehingga memiliki sejarah yang panjang.
Yuk, kita cari tahu sama-sama fakta menarik The Grand Palace di Thailand, ya!
Fakta Menarik The Grand Palace di Thailand
1. Mengadopsi Arsitektur Eropa
Seperti yang dijelaskan di awal, bangunan bersejarah ini memiliki arsitektur asli Thailand dan barat.
Diketahui Raja Rama I meminta bantuan kepada arsitek yang berasal dari Inggris untuk membangun The Grand Palace.
Baca Juga: 4 Negara di Kawasan Asia yang Tak Pernah Dijajah Bangsa Asing, Mana Saja?
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar