Tujuan utama dari pertambangan berkelanjutan adalah menciptakan manfaat jangka panjang bagi semua pihak yang terlibat, termasuk perusahaan pertambangan, masyarakat setempat, dan lingkungan.
Mengelola kegiatan ekonomi pertambangan dengan mempertimbangkan dampak jangka panjang dan mendukung pembangunan ekonomi lokal.
Memberikan informasi transparan kepada masyarakat dan pemangku kepentingan terkait kegiatan pertambangan.
Pertambangan berkelanjutan melibatkan kerja sama antara pemerintah, perusahaan pertambangan, dan masyarakat untuk mencapai keseimbangan yang baik antara kebutuhan ekonomi dan perlindungan lingkungan serta kesejahteraan sosial.
Berdasarkan International Council on Mining and Metals (2003) berikut ini prinsip pengelolaan pertambangan berkelanjutan, yakni:
1. Pemeliharaan dan pelaksanaan kegiatan dengan ketaatan hukum dan etika bisnis.
2. Pertimbangan yang terintegrasi antara proses perumusan kebijakan perusahaan dengan strategi pembangunan berkelanjutan.
3. Penghormatan budaya, nilai lokal, adat istiadat dari pekerja dan penegakan hak asasi dasar dalam kegiatan pertambangan.
4. Pelaksanaan perbaikan berkelanjutan terhadap kinerja keamanan dan kesehatan.
5. Pelaksanaan perbaikan berkelanjutan terhadap kinerja lingkungan.
Baca Juga: Geografi Kelas XI SMA: 5 Penyebab Terjadinya Kebakaran Hutan di Indonesia
Source | : | kemdikbud.go.id |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar