GridKids.id - Hewan sejatinya adalah pemburu, termasuk kucing peliharaan yang merupakan keturunan kucing liar Afrika.
Kucing membutuhkan kemampuan untuk memutar, melompat, dan berbalik saat mengejar mangsanya.
Kemampuan-kemampuan tersebut diturunkan pada kucing domestik, karena masih mempertahankan banyak ciri anatomi yang sama dengan nenek moyang kucing liar.
Hal ini juga termasuk ke dalam fungsi fisik yang membuat kucing menjadi hewan dengan pelompat yang hebat.
Mengapa kucing dapat melompat dengan baik?
Terdapat beberapa faktor yang membuat kucing memiliki kemampuan melompat dengan baik, yaitu:
1. Kucing menjulurkan kaki depannya untuk mencapai tujuannya segera setelah kaki belakangnya mendorongnya ke depan.
2. Kumis kucing memiliki sel folikel proprioseptif yang memungkinkan mereka merasakan posisi, lokasi, dan orientasi tubuhnya terhadap tanah.
3. Tubuh kucing memiliki lebih dari 500 otot, dan mereka menggunakan semuanya saat melompat.
4. Kaki depannya memberikan stabilitas lebih, dan cakar mereka juga dapat membantu menggenggam permukaan pendaratan, sehingga dapat memberikan stabilitas lebih.
5. Bantalan kaki mereka memiliki puluhan reseptor saraf yang dapat menilai permukaan terbaik untuk melompat dan meningkatkan keseimbangannya. Kucing juga menggunakan ekornya untuk keseimbangan.
Baca Juga: 3 Jenis Minuman Ini Sebaiknya Tak Boleh Dikonsumsi Kucing, Apa Saja?
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar