GridKids.id - Kids, tahukah kamu bahwa ada spesies beruang yang pernah jadi simbol provinsi di Indonesia?
Yap, beruang yang kita bicarakan adalah beruang madu, nih.
Beruang madu yang punya nama ilmiah Helarctos malayanus adalah spesies beruang yang paling kecil dari delapan jenis beruang yang ada di dunia, lo.
Beruang madu adalah fauna khas provinsi Bengkulu, tapi juga bisa ditemukan di kawasan Pulau Kalimantan, tepatnya di kawasan Kalimantan Timur.
Tak hanya ditemukan di Indonesia, beruang madu juga ditemukan di negara-negara Asia Tenggara dan Asia Selatan seperti Malaysia, Myanmar, Thailand, Kamboja, Laos, Vietnam, India, juga Bangladesh.
Julukan beruang madu ini diberikan pada spesies beruang ini karena kesukaannya makan madu dari sarang lebahnya.
Biasanya beruang dikenal sebagai hewan karnivora, tapi beruang madu termasuk omnivora atau pemakan segalanya.
Makanan yang dikonsumsi oleh beruang madu misalnya buah-buahan, burung dan serangga kecil, hewan pengerat, hingga kadal.
Beruang madu ini ternyata lebih aktif di malam hari atau nokturnal dan akan menggunakan siang harinya untuk tidur di sarangnya yang ada di atas pohon, Kids.
Uniknya beruang madu enggak perlu melakukan hibernasi sepanjang musim dingin.
Tentunya hal ini dipengaruhi dengan iklim di habitatnya yang tropis dan enggak mengenal musim dingin.
Baca Juga: 10 Fakta Beruang Grizzly, Beruang yang Berhabitat di Amerika Utara
Beruang Madu, Spesies Beruang Terkecil yang Terancam Punah
Keberadaan beruang madu menginspirasi tokoh kartun favorit anak-anak yaitu Winnie The Pooh.
Di kartun anak-anak itu, karakter winnie the pooh digambarkan sebagai beruang yang sangat suka makan madu dari bejana bulat.
Di dunia nyata, beruang madu sangat suka sarang lebah yang masih berisikan anak-anak lebah juga madu yang lezat bagi mereka.
Uniknya ketimbang dinamai Honey Bear, beruang madu malah dikenal sebagai Sun Bear, lo.
Ternyata hal ini mengacu ke corak putih di bagian dada beruang madu yang mirip dengan bentuk matahari.
Bulu tubuh beruang madu secara menyeluruh adalah hitam dengan bagian dadanya punya warna putih atau kuning membentuk huruf V.
Aktif di malam hari, beruang madu dikenal suka menyendiri dan agak pemalu, Kids.
Mereka suka menggali dan membongkar tanah yang bisa membantu proses penguraian dan daur ulang di kawasan hutan hujan tropis.
Beruang madu juga berperan membantu proses penyebaran biji dari buah-buahan yang dimakan oleh mereka.
Kini beruang madu masuk dalam golongan satwa yang terancam punah, lo, Kids.
Baca Juga: Apa Rahasia Beruang Kutub Bisa Bertahan di Tempat yang Sangat Dingin? #AkuBacaAkuTahu
Ancaman kepunahan ini datang dari kerusakan habitat alami akibat aktivitas manusia yang terus memakan lahan hutan untuk dibangun jadi pemukiman atau kawasan industri.
Situasi habitat asli yang makin sempit ini ditambah juga dengan perburuan liar yang makin mengancam keberlangsungan hidup beruang madu.
Banyak orang yang mencari kantong empedu untuk diperjualbelikan secara ilegal sebagai obat tradisional. Sedih sekali, ya?
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | RimbaKita.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar