2. Meningkatkan Daya Ingat dan Konsentrasi
Kucai punya kandungan kolin, folat, dan senyawa antioksidan yang baik untuk menjaga kesehatan otak.
Kandungan kucai disebut bisa mendukung daya ingat hingga konsentrasi seseorang.
Riset ilmiah bahkan menunjukkan bahwa konsumsi kucai bisa mengurangi risiko pikun akibat demensia hingga Alzheimer.
3. Menjaga Kesehatan Kulit
Kesehatan kulit perlu diperhatikan dan dirawat dengan baik.
Hal ini enggak lepas dari fakta bahwa kulit jadi bagian tubuh terluar yang terpapar polusi hingga sinar matahari.
Kulit yang enggak dirawat akan mengalami proses penuaan lebih cepat, Kids.
Enggak hanya lebih cepat tua, paparan sinar matahari langsung juga bisa meningkatkan risiko kanker kulit, lo.
Kucai punya kandungan vitamin A, C, dan senyawa antioksidan yang bisa membantu menangkal paparan radikal bebas yang merusak sel tubuh.
4. Mencegah Osteoporosis
Tak hanya baik untuk kesehatan kulit, kucai juga punya kandungan kalsium dan vitamian K yang bisa mendukung kepadatan tulang dan mencegah pengeroposan kulit.
Source | : | alodokter.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar