GridKids.id - Kids, siapa nih yang pernah melihat langsung orangutan?
Orangutan adalah salah satu primata yang banyak ditemukan di negara tropis seperti Indonesia dan Malaysia.
Tahukah kamu orangutan dikenal sebagai satwa pemelihara hutan?
Kini keberadaan orangutan berada di dalam kategori kritis (critically endangered) menurut International Union for The Conversation of Nature and Natural Resources (IUCN).
Orangutan disebut punya banyak sekali kemiripan dengan manusia bahkan prosentasenya mencapai 97%, lo.
Lalu, apa saja kemiripan antara orangutan dan manusia yang perlu kamu ketahui?
Kemiripan Orangutan dan Manusia
1. Kasih sayang antara Ibu dan Anak
Enggak hanya manusia yang menggambarkan kasih sayang antara ibu dan anak.
Orangutan juga menunjukkan hal yang sama, lo, Kids.
Para ahli primatologi percaya ikatan ini muncul karena masa kanak-kanaknya cukup panjang, Kids.
Baca Juga: Peringatan Hari Primata Nasional 30 Januari: Setiap Primata Itu Berarti #AkuBacaAkuTahu
Masa kanak-kanak anak orangutan butuh delapan tahun sampai bisa mandiri hidup sendiri tanpa bantuan induknya.
Sampai anak-anak orangutan bisa sampai ke fase umur itu, ibu orangutan akan selalu menggendong, mengurus makanan, dan membimbing anak-anaknya.
Ketika anak orangutan mati lebih dulu dari induknya, sang ibu akan menggendong jasad anaknya selama berminggu-minggu lamanya.
Berbeda lagi ketika anak-anak orangutan ditinggal mati sang ibu, anak orangutan akan terus ada di samping jasad sang ibu bahkan bisa menyusul sang ibu karena mati kelaparan.
2. Bentuk Mulut
Garis mulut orangutan secara DNA punya kesamaan dengan DNA manusia.
Seorang peneliti dari University of Pittsburgh Pennsylvania yaitu Jeffrey Schwartz mengungkap bahwa langit-langit mulut orangutan berbentuk cekung seperti milik kita.
3. Bisa Tertawa
Orangutan bisa tertawa dan terlihat sangat familiar seolah kita memahami ekspresi wajah primata ini.
Biasanya orangutan akan tertawa ketika digelitik atau melihat hal-hal yang terjadi di sekitarnya.
Suara tertawanya akan muncul dengan suara yang lebih rendah daripada suara tawa manusia.
Baca Juga: Kenapa Orangutan Harus Diselamatkan dari Kepunahan di Alam Liar?
4. Menunjukkan Tanda-Tanda Penuaan
Orangutan punya tanda-tanda penuaan yang sama seperti yang dialami manusia.
Misalnya pengeroposan di gigi dan tulang, gangguan penglihatan, kerontokan rambut, hingga munculnya rambut putih (uban).
Beberapa orangutan bisa mengalami penyakit jantung hingga peradangan sendi seiring pertambahan usianya.
5. Garis rambut dan bentuk Tulang
Orangutan punya keunikan yang membuat primata ini punya kesamaan dengan manusia, yaitu adanya garis rambut yang bisa mengatur ke mana rambut mereka akan jatuh.
Garis rambut disebut satu-satunya fitur yang enggak dimiliki oleh hewan primata lain, Kids.
Bilah bahu dan rasio tulang rawan juga tulang kerasnya juga sama seperti yang dimiliki manusia.
6. Mempelajari Hal-Hal Secara Turun Temurun
Manusia punya tradisi yang diwariskan secara turun temurun dari waktu ke waktu.
Peneliti dari University of Zurich mengungkap ada serangkaian perilaku yang berbeda antara kelompok satu dengan yang lainnya.
Baca Juga: 15 Fakta Menarik Taman Nasional Tanjung Puting, Habitat Orangutan yang Mirip Hutan Amazon
Ada perkiraan bahwa orangutan belajar dari satu sama lain dengan pola yang berbeda di banyak populasi.
Nah, itulah tadi beberapa kesamaan antara orangutan dan manusia yang perlu kamu ketahui. Unik sekali, ya?
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Komentar