Mars memiliki gunung tertinggi dan lembah terdalam di tata surya kita.
Para ilmuwan sangat ingin tahu apakah ada kehidupan di masa lalu atau saat ini di planet merah ini.
5. Jupiter
Jupiter adalah planet terbesar di tata surya kita.
Planet ini terbuat dari gas, enggak seperti Bumi yang berbatu.
Jupiter memiliki cincin tipis dan memiliki badai besar yang terkenal, salah satunya adalah "Red Spot" yang sangat besar.
Jika Bumi sebesar bola kelereng, Jupiter akan sebesar bola sepak!
6. Saturnus
Saturnus adalah planet yang paling terkenal karena memiliki cincin yang menakjubkan.
Cincin ini terdiri dari es dan batuan kecil yang mengelilingi planet ini.
Selain cincinnya yang cantik, Saturnus juga memiliki banyak bulan, lebih dari 80 bulan! Wow, betapa banyak!
Baca Juga: 6 Pengaruh Posisi Matahari bagi Kehidupan di Bumi, Apa Saja?
Source | : | Ducksters |
Penulis | : | Andy Nugroho |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar