GridKids.id - Pada pembahasan materi bahasa Inggris kelas X SMA, kita akan belajar tentang healthy foods.
Tepatnya, kamu diminta untuk menjawab pertanyaan tentang makanan yang kamu pilih untuk dikonsumsi lebih baik makanan sehat atau enak.
Soalnya terdapat pada buku Bahasa Inggris kelas X SMA Kurikulum Merdeka, Chapter Review, halaman 92, Chapter IV, Healthy Foods.
Jawabannya bisa berbeda-beda sehingga, pembahasan soal ini dapat dijadikan sebagai referensimu.
Simak pembahasannya!
Chapter Review
2. What comes first when you choose to consume food, should it be healthy or tasty? Why?
Answer: I will choose a healthy food.
Healthy food doesn't have to be food that doesn't taste bad.
Many healthy foods can be processed into very delicious and nutrient-rich foods.
If we only focus on good food, the possibility that can happen is that the food is high in bad fats which can cause cholesterol and various other diseases.
Baca Juga: Jawab Pertanyaan 'Gado-Gado', Chapter IV Bahasa Inggris Kelas X SMA
It could also be that the sugar and salt that is used is too high and exceeds our body's daily consumption of sugar and salt.
Not only can it have an effect in the short term, but it can be detrimental to the body in the long term.
Therefore, I think it's better to ensure that the food we consume is healthy food.
After knowing the nutrients in food, we can process these healthy food ingredients as well as possible so that they become food that is not only healthy but also delicious.
Consuming foods high in sugar and salt is not prohibited as long as it is not done regularly or excessively.
Meanwhile, healthy food must be consumed regularly in everyday life.
Artinya
2. Apa yang didahulukan saat kamu memilih untuk mengonsumsi makanan, harus sehat atau enak? Mengapa?
Jawaban: Aku akan memilih makanan yang sehat.
Makanan sehat enggak harus makanan yang enggak harus tidak enak.
Banyak makanan sehat yang bisa diolah menjadi makanan yang sangat lezat dan kaya nutrisi.
Baca Juga: Jawab Pertanyaan 'Cendol', Chapter IV Bahasa Inggris Kelas X SMA
Jika kita hanya terpaku pada makanan enak, kemungkinan yang bisa terjadi adalah makanan tersebut tinggi lemak jahat yang bisa menyebabkan kolesterol dan berbagai penyakit lainnya.
Bisa juga gula dan garam yang digunakan terlalu tinggi dan melebihi konsumsi gula dan garam harian tubuh kita.
Tak hanya bisa berpengaruh dalam jangka pendek, akan tetapi bisa merugikan tubuh dalam jangka panjang.
Oleh sebab itu, menurutku lebih baik memastikan bahwa makanan yang kita konsumsi adalah makanan sehat.
Setelah mengetahui nutrisi yang ada pada makanan, kita bisa mengolah bahan makanan sehat tersebut sebaik mungkin hingga menjadi makanan yang tidak hanya sehat tapi juga lezat.
Mengonsumsi makanan tinggi gula dan garam tidak dilarang asalkan tidak dilakukan secara rutin atau berlebihan.
Sedangkan makanan sehat harus dikonsumsi secara rutin di kehidupan sehari-hari.
Nah, itu dia pembahasan mengenai soal chapter review makanan sehat yang ada pada materi healthy foods.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Adjar.id |
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar