- Latar: unsur berupa tempat, peristiwa, atau waktu dalam sebuah cerita.
- Gaya bahasa: cara penulis menggunakan bahasa dalam bentuk lisan dan tulisan.
- Sudut pandang: cara pengarang untuk menyampaikan sebuah cerita, yaitu sudut pandang orang pertama, orang kedua, dan orang ketiga.
- Amanat: pesan yang ingin disampaikan oleh pengaran lewat cerita yang dibuatnya.
B. Unsur Ekstrinsik
Unsur ini berasal bukan dari dalam sebuah cerita pendek, tapi dari luar.
Meski enggak secara langsung, unsur ekstrinsik memengaruhi proses pembuatan cerita pendek, dan memiliki tiga unsur, yaitu:
- Latar belakang masyarakat: faktor lingkungan masyarakat sekitar yang memengaruhi penulis dalam pembuatan cerpen, misalnya ideologi negara, kondisi sosial, kondisi ekonomi, hingga situasi politik.
- Latar belakang penulis: faktor ini muncul dalam diri penulis cerpen sehingga mendorong penulis dalam membuat sebuah cerita.
Faktor-faktor ini antara lain menjadi riwayat hidup penulis, termasuk kondisi psikologis hingga aliran sastra yang dianut oleh seorang penulis
- Nilai: nilai ini menyangkut hal-hal seperti moral, agama, sosial, dan budaya.
Pertanyaan: |
Apakah yang dimaksud dengan unsur penokohan dalam cerpen? |
Petunjuk, cek lagi page 2. |
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar