GridKids.id - Kids, bulu tangkis menjadi salah satu cabang olahraga yang dipertandingkan di SEA Games 2023.
Drawing atau undian untuk bulu tangkis SEA Games 2023 pun juga telah dilakukan pada, MInggu (7/5/2023).
Pada hasil undian tersebut, Indonesia sudah dipastikan bakal membawa pulang satu medali.
Pasalnya, unggulan pertama bulu tangkis putra mendapatkan bye dan langsung lolos ke semifinal.
Nah, kali ini GridKids akan menyajikan hasil drawing bulu tangkis SEA Games 2023, ya.
Yuk, langsung saja kita simak hasil drawing bulu tangkis SEA Games 2023!
Hasil Drawing Bulu Tangkis SEA Games 2023
Seperti yang telah disebutkan di atas, unggulan pertama bulu tangkis putra Indonesia langsung lolos ke semifinal.
Chico Aura Dwi Wardoyo bersama kolega akan menuggu pemenang laga Singapura vs Filipina.
Sementara itu, tim bulu tangkis putri Indonesia akan memulai perjuangan dengan melawan tuan rumah Kamboja.
Jika berhasil mengalahkan Kamboja, Malaysia atau Filipina bakal menjadi lawan tim bulu tangkis putri Indonesia di semifinal.
Baca Juga: Jadwal Timnas Indonesia di Fase Grup SEA Games 2023, Tersisa 3 Laga
Berikut ini adalah hasil drawing nomor beregu:
Beregu Putra
• Indonesia (1) vs bye
• Singapura (3/4) vs Filipina
• Kamboja vs Thailand (3/4)
• Vietnam vs Malaysia (2)
Beregu Putri
• Thailand (1) vs bye
• Singapura (3/4) vs Thailand
• Filipina vs Malaysia (3/4)
• Kamboja vs Indonesia (2)
Baca Juga: Drawing Sepak Bola SEA Games 2023, Indonesia Segrup dengan Tuan Rumah
Untuk diketahui, Indonesia memiliki 14 wakil yang bersaing di SEA Games 2023.
14 wakil tersebut terdiri dari empat tunggal putra, empat tunggal putri, dua ganda putra, dua ganda puti dan ganda campuran.
SEA Games 2023 sendiri akan berlangsung pada 5-17 Mei 2023 di Kamboja.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Andy Nugroho |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar