GridKids.id - Kids, tahukah kamu kalau di bulan Mei 2023 ini, akan ada fenomena langit yang sayang untuk dilewatkan?
Yap! Pada tanggal 5 Mei 2023, akan ada fenomena Gerhana Bulan Penumbra (GBP), nih.
Namun, apa itu Gerhana Bulan Penumbra, dan apakah kita bisa menyakikannya dari rumah?
Gerhana Bulan Penumbra
Gerhana Bulan Penumbra terjadi saat posisi Bulan-Matahari-Bumi enggak persis sejajar.
Hal ini membuat Bulan cuma masuk ke bayangan penumbra Bumi.
Akibatnya, saat gerhana terjadi, Bulan akan terlihat lebih redup dari saat purnama.
Dengan kata lain, gerhana bulan penumbra adalah peristiwa terhalanginya cahaya matahari oleh bumi.
Posisi bumi yang seperti itu menyebabkan cahaya enggak semuanya mencapai bulan.
Peristiwa ini merupakan salah satu dinamisnya pergerakan posisi matahari, bumi, dan bulan.
Lalu, apakah kita bisa menyaksikan Gerhana Bulan Penumbra dari rumah pada 5 Mei 2023?
Baca Juga: 4 Gerhana yang Terjadi di Tahun 2023, Bisa Disaksikan dari Indonesia
Bisa disaksikan di Indonesia
Gerhana Bulan Penumbra bisa disaksikan oleh masyarakat di seluruh wilayah Indonesia, nih.
Bahkan, kita bisa menyaksikan fenomena ini menggunakan mata telanjang atau secara langsung, lo.
Artinya, fenomena ini bisa dilihat tanpa menggunakan teropong atau teleskop. Wah, menarik, kan?
Namun, kita bisa mengamatinya saat langit cerah dan enggak mendung, ya.
Selain itu, pastikan pandanganmu enggak terhalang, entah itu oleh cahaya atau gedung dan pohon.
Gerhana Bulan Penumbra terjadi pada 5 Mei 2023 pukul 22.12 WIB dan berakhir pada 6 Mei 2023 pukul 02.33 WIB.
Sedangkan puncak gerhana bulan penumbra terjadi pada 6 Mei 2023 pukul 00.22 WIB.
Nah, selamat menyaksikan!
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Danastri Putri |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar