GridKids.id - Kids, apa yang kamu ketahui tentang kambium?
Menurut KBBI, kambium adalah lapisan sel hidup pada tumbuhan berkeping dua, terletak di kulit dan kayu yang membuat jaringan kayu baru ke sebelah dalam dan jaringan kulit baru ke sebelah luar.
Kambium ditemukan pada bagian batang dan akar tumbuhan.
Sementara bentuk kambium berupa lendir yang terdapat pada kulit dan kayu batang, Kids.
Sebagian besar kambium dari pohon dan semak adalah silinder berlapis yang memiliki penampang berbentuk cincin kontinu.
Kambium juga menghasilkan banyak lapisan sel saat sedang aktif sehingga mampu menghasilkan turunan lapisan dari banyak arah.
Cara kambium menghasilkan banyak lapisan sel adalah dengan cara melakukan pembelahan secara periklinal.
Tahukah kamu? Kambium hanya ditemukan pada tumbuhan dikotil dan gymnospermae.
Kambium berfungsi untuk membentuk xilem dan floem, mengangkut hasil dari fotosintesis dari daun keseluruhan bagian pada tumbuhan, dan mengangkut air dari akar ke daun untuk proses fotosintesis.
Pada masa pertumbuhan, pertumbuhan kambium ke arah dalam lebih aktif dibanding pertumbuhan kambium ke arah luar.
Maka dari itu menyebabkan kulit batang lebih tipis dibanding kayu ya, Kids.
Baca Juga: Kambium pada Tanaman: Fungsi, Jenis dan Contohnya
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar