GridKids.id - Tahukah kamu? Baik tumbuhan dan hewan memiliki struktur organisasi kehidupan.
Nah, struktur organisasi kehidupan tumbuhan dan hewan dimulai dari sel ya, Kids.
Sel merupakan bagian terkecil dari organisme dan berbeda antara satu dengan yang lainnya.
Maka dari itulah sel tumbuhan dan sel hewan berbeda serta memiliki karakteristik masing-masing.
Pada artikel ini GridKids akan mencari tahu apa saja karakteristik sel tumbuhan serta perbedaannya dengan sel hewan.
Bersumber dari gramedia.com, sel tumbuhan diartikan sebagai kelompok sel eukariotik, berupa sel yang memiliki DNA atau materi genetik yang dibungkus oleh membran.
Sel eukariotik memiliki bagian-bagian yang mempunyai struktur dan fungsinya masing-masing yang saling berkaitan.
Struktur penyusun sel tumbuhan terdiri atas dinding sel, membran sel, sitoplasma, organel sel.
Sel tumbuhan tersusun dari organel-organel yang terlibat langsung dalam proses metabolisme sel secara keseluruhan.
Organel pada sel tumbuhan terdiri dari nukleus, plastida, ribosom, mitokondria, badan golgi, retikulum endoplasma, vakuola, dan badan mikro.
Yuk, kita cari tahu sama-sama apa saja karakteristik sel tumbuhan dan perbedaannya dengan sel hewan, ya!
Baca Juga: 6 Ciri Khas Organel pada Sel Tumbuhan serta Fungsinya, Apa Saja?
Source | : | gramedia.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar