Perlu diketahui bahwa insecta dan arachnida adalah dua kelas yang berbeda.
Secara umum, serangga memiliki tiga pasang kaki dan satu atau dua pasang sayap.
Sementara arachnida memiliki delapan kaki dan tak memiliki sayap.
Ketonggeng adalah hewan nokturnal atau yang aktif hanya di malam hari.
Mereka memiliki sistem anatomi tubuh yang memungkinkan mereka beraktivitas di malam hari.
Hewan yang satu ini menyukai tempat lembab dan tersembunyi sebagai rumah mereka.
Meski memiliki rupa yang menakutkan, ketonggeng ternyata bisa bermanfaat bagi manusia, lo.
Baca Juga: Apa yang Membuat Semut Kuat Mengangkut Beban 50 Kali Bobot Tubuhnya?#AkuBacaAkuTahu
Ketonggeng sendiri adalah predator utama dari serangga kecoa.
Itulah alasan kenapa ketonggeng bisa sangat bermanfaat untuk mengusir kecoa di rumah.
Selain kecoa, mereka juga memangsa jangkrik di pekarangan rumah.
Itulah beberapa informasi tentang ketonggeng ya, Kids.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Andy Nugroho |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar