GridKids.id - Pada pembahasan materi kelas 5 SD tema 8, kita akan belajar tentang upaya pelestarian lingkungan sekitar.
Dalam materinya terdapat pertanyaan, apa saja contoh tindakan penghematan air?
Untuk menjawab pertanyaannya, kamu harus membaca isi materinya seperti berikut ini!
Kids, salah satu hal yang harus kita lestarikan adalah air. Kita dapat berkontribusi dengan melakukan penghematan air.
Air adalah sumber daya alam non hayati yang bisa diperbarui lewat siklus air.
Namun, bukan berarti kita berlebihan dalam menggunakan air, dan sebaiknya berhemat.
Apalagi, di musim kemarau yang mana sumber air dalam tanah jadi lebih sedikit.
Setiap hari, kita pasti membutuhkan air. Misalnya, untuk minum, mandi, mencuci baju, dan menyiram tanaman.
Air bersih memang sangat dibutuhkan bagi semua makhluk hidup. Mulai dari manusia, hewan, dan tumbuhan.
Jika melihat di sekeliling, terdapat laut dan sungai yang kita pikir kalau air tak akan ada habisnya.
Namun kenyataannya, 97,5% air di Bumi adalah air laut dan air payau yang tidak dapay diminum. Sisanya 2,5% adalah air tawar.
Baca Juga: Materi Geografi Kelas 10 SMA: 11 Pola Aliran Sungai dan Penjelasannya
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar