Perkembangan Kuliner Sayur Asem
Sayur asem sejak era penjajahan sudah menjadi makanan rakyat, hal ini didasari oleh kondisi kehidupan ekonomi masyarakat yang cukup sulit.
Di Betawi tumbuh subur banyak pohon asem yang jadi cikal bakal munculnya sayur asem ini.
Sayur asem yang terbuat dari beragam sayur mayur menunjukkan filosofi keberagaman yang ketika dicampur jadi rasa yang harmonis.
Rasa yang muncul condong ke gurih dan asam yang sedap dipadu-padankan dengan nasi putih dan berbagai lauk pauk lainnya.
Selain keberagaman, sayur asam juga mengingatkan kita supaya enggak gegabah dan bersikap sabar dengan perbedaan yang mungkin kita temukan sehari-hari.
Sayur asem adalah salah satu menu rumahan yang mengingatkanmu pada rumah dan kehangatan interaksi makan bersama keluarga.
Sayur asem di tiap daerah punya ciri-ciri dan kreasi yang berbeda-beda, ada yang berkuah bening, ada juga yang kuahnya lebih keruh.
Di Jawa misalnya sayur asam akan dibuat dengan ditambahkan belimbing wuluh dan daun ubi jalar.
Sedangkan sayur asem khas Kalimantan Selatan biasanya ditambahi kunyit, terung asam, hingga kepala ikan patin.
Berbeda lagi dengan masyarakat Jawa Timur yang kerap menambahkan kangkung dan timun pada sayur asemnya.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar