Ikan pari hidup di lautan lepas yang punya tubuh pipih dan melebar.
Jika diliat dari atas, kawanan ikan pari mengingatkanmu pada mainan tradisional anak-anak, yaitu layang-layang.
Kebanyakan ikan memiliki mata di samping kepalanya, tapi ikan pari terletak di bagian bawah tubuhnya.
Ikan pari suka bersembunyi di balik pasir di dasar laut, banyak hewan-hewan mangsanya yang enggak memperkirakan keberadaan pari di dalam pasir.
Tubuh ikan pari yang pipih membuat ikan yang satu ini bisa dengan mudah bersembunyi atau berkamuflase di dalam pasir.
Ikan yang satu ini sering terlihat terbang di permukaan air laut dan punya sayap mirip burung.
Meski terlihat terbang, sebenarnya ikan pari enggak sedang terbang, tapi melompat keluar dari dalam air.
Kebiasaan ikan pari terbang keluar dari dalam air adalah bentuk perlindungan diri dari predatornya, lo.
Lompatan ikan pari ini berusaha menghindari hewan pemangsa yang mengancam mereka.
Selain itu, lompatan ikan pari juga berusaha untuk menghilangkan parasit yang menempel di tubuhnya.
Lompatan ikan pari bisa seperti terlihat ikan pari ini terbang setinggi tiga meter di atas permukaan air.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar