GridKids.id - Kids, tahukah kamu? Jika dilihat dari bentuk negara yang berlaku secara umum di dunia dibagi menjadi dua, lo.
Bentuk negara tersebut ialah negara kesatuan dan negara federasi atau serikat.
Indonesia merupakan salah satu negara yang menganut negara kesatuan, ya.
Menurut KBBI, negara kesatuan ialah negara yang berdaulat ke luar dan ke dalam serta kekuasaan untuk mengatur dan memimpin seluruh daerah negara berada pada pemerintahan pusat.
Negara kesatuan juga diartikan sebagai bentuk negara yang sifatnya tunggal dan enggak tersusun dari beberapa negara yang memiliki kedaulatan dan enggak terbagi.
Nah, selain itu negara kesatuan juga memiliki kewenangan yang berasa pada pemerintahan pusat, Kids.
Melansir dari sumber.belajar.kemdikbud.go.id, bentuk negara yang dianut oleh Indonesia sejak Proklamasi Kemerdekaan RI tanggal 17 Agustus 1945 adalah kesatuan.
Pengertian Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) ialah negara yang berbentuk kesatuan dengan bentuk pemerintahan republik dengan nama negara Indonesia.
Kali ini GridKids akan mencari tahu apa saja kelebihan Indonesia sebagai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) di berbagai bidang, ya.
Yuk, simak informasi di bawah ini untuk mengetahui informasi lebih lengkapnya, Kids!
Kelebihan Indonesia Sebagai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)
Baca Juga: Mengenal Bentuk-Bentuk Negara serta Pengertian dan Contohnya
1. Wilayah yang Strategis
Berada di wilayah yang strategis juga menjadi kelebihan bangsa Indonesia. Indonesia berada di posisi silang dunia yang membuat wilayahnya menjadi ramai.
Posisi tersebut membuat Indonesia mudah dikunjungi oleh negara-negara lain di dunia, lo.
2. Jumlah dan Potensi Penduduk yang Besar
Indonesia berada di urutan keempat dunia karena jumlah dan potensi penduduk yang besar.
Hal ini merupakan potensi yang enggak ternilai harganya untuk membangun kesejahteraan bangsa Indonesia ya, Kids.
3. Memiliki Tata Krama
Salah satu kelebihan NKRI di berbagai bidang adalah memiliki tata krama. Indonesia dikenal akan kesopanan dan keramahannya.
Oleh karena itu, kelebihan ini bisa menarik bangsa lain untuk mengunjungi Indonesia dan mengenal budayanya.
4. Indonesia Memiliki Wilayah Luas dan Subur
Indonesia adalah negara dengan tanah yang subur dan kaya sumber daya alam. Luas negara Indonesia adalah 5.193.250 kilometer persegi.
Baca Juga: 5 Ciri-Ciri Negara Kesatuan dan Kelebihannya, Materi PPKn Kelas 7 SMP Bab 3
Diketahui dengan wilayah yang meliputi daratan dan lautan serta sumber daya alam, Indonesia bisa mencukupi kebutuhan hidup masyakatnya.
5. Memiliki Konsep Wawasan Nusantara
Tahukah kamu? Kelebihan Indonesia sebagai Negara Kesatuan Republik Indonesia adalah memiliki konsep wawasan nusantara.
Wawasan nusantara merupakan cara pandang bangsa Indonesia dalam memandang tanah air, negara, dan semua yang ada di dalamnya menjadi satu kesatuan yang utuh.
Nah, cara pandang ini juga menjadi salah satu modal dan kelebihan bangsa Indonesia sehingga terus bertahan dan maju, Kids.
6. Memiliki Ideologi Pancasila
Pancasila adalah dasar negara yang terdiri dari lima butir sila dan mengatur kehidupan masyarakat Indonesia.
Diketahui ideologi atau demokrasi Pancasila berdasar pada sila-sila yang terdapat dalam pembukaan UUD 1945.
Selain itu, Pancasila juga mencakup seluruh aspek kehidupan yang berbangsa dan bernegara secara lengkap dan menyeluruh.
7. Penduduk Indonesia yang Religius
Penduduk Indonesia menganut lima agama besar di dunia, yakni Islam, Kristen, Khatolik, Buddha, dan Hindu.
Hal ini membuat Indonesia selalu mengutamakan dan mementingkan agamanya.
Tak hanya itu, hal ini juga membuat mereka selalu bersatu dalam perbedaan yang ada sehingga meningkatkan persatuan dan kesatuan.
8. Memiliki Semangat Sumpah Pemuda
Sumpah Pemuda yang diikrarkan pada 28 Oktober 1928 masih terasa semangatnya hingga kini, Kids.
Oleh karena itulah, semangat Sumpah Pemuda termasuk salah satu kelebihan Indonesia sebagai Negara Kesatuan Republik Indonesia di berbagai bidang.
Nah, semangat Sumpah Pemuda membuat bangsa Indonesia terus mempertahankan kemerdekaannya hingga tercapai tujuan nasional yang menjadi cita-cita bersama.
Itulah informasi tentang kelebihan bangsa Indonesia sebagai Negara Kesatuan Republik Indonesia di berbagai bidang.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | sumber.belajar.kemdikbud.go.id |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar