Sedangkan penggunaan kain kamen untuk perempuan harus dililitkan dari arah berlawanan yaitu dari kanan ke kiri.
Hal ini menjadi simbol bahwa perempuan adalah kekuatan yang menyeimbangkan pengaruh laki-laki.
Penggunaan kain kamen pada perempuan biasanya disertai dengan stagen yang jadi simbol dari upaya mengendalikan emosi dalam diri manusia.
5. Sabuk Prada dan Selendang
Sabuk prada biasa dipergunakan bersama kebaya Bali yang dipadu padankan dengan kain kamen.
Sabuk ini memiliki motif khas Bali yang biasanya punya corak warna terang dan bermakna sebagai pelindung tubuh perempuan yang jadi pemberian dan karunia Tuhan.
Selendang juga digunakan dengan cara diikat simpul hidup di bagian kiri yang enggak tertutupi oleh baju.
Pemakaian kain selendang bertujuan agar pemakainya akan selalu siap dalam upaya mendidik anak yang selalu patuh pada orang tuanya.
6. Saput
Kain saput adalah kain bawahan yang bermotif kotak-kotak hitam putih yang sering ditemukan di daerah Bali.
Kain saput biasanya dipergunakan di bagian lapisan atas kain kamen yang dipakai dengan cara diikat di pinggang.
Umumnya kain saput digunakan pada upacara keagamaan atau pernikahan dan juga digunakan untuk menghiasi payung, umbul-umbul, patung, hingga pohon yang disakralkan masyarakat.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Gramedia.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar