GridKids.id - Kids, burung apa saja yang ingin kamu pelihara?
Perlu diketahui bahwa tak semua jenis burung bisa dipelihara.
Pasalnya, setiap jenis burung memiliki cara perawatan yang berbeda-beda.
Namun demikian, ada beberapa rekomendasi burung yang cocok untuk dipelihara anak-anak.
Perawatannya yang mudah dan aman, membuat beberapa burung ini cocok dipelihara anak-anak.
Nah, kali ini GridKids akan menyajikan beberapa jenis burung peliharaan yang cocok untuk anak.
Lantas, apa saja jenisnya? Yuk, kita simak satu per satu!
Jenis Burung yang Cocok Dipelihara Anak-anak
1. Burung Parkit
Burung kecil berwarna-warni ini adalah jenis burung yang cocok dipelihara anak-anak.
Pasalnya, burung parkit relatif mudah untuk dirawat.
Baca Juga: Apakah Burung akan Berteduh saat Hujan? #AkuBacaAkuTahu
Bahkah, burung kecil ini bisa memiliki ikatan yang cukup kuat dengan pemiliknya.
Namun demikian, burung parkit adalah salah satu jenis burung yang rapuh.
Parkit membutuhkan sayuran berdaun hijau, sayuran, beberapa biji agar tetap sehat.
Parkit sendiri bisa hidup hingga usia 10 tahun tergantung perawatan sang pemilik.
2. Burung Kutilang
Burung kutilang jus termasuk salah satu jenis burung yang baik untuk dipelihara anak.
Sama seperti burung parkit, kutilang juga cenderung mudah untuk dirawat ya, Kids.
Burung kutilang adalah burung yang sangat lembut yang membutuhkan kelembutan dan kehati-hatian.
Meskipun mereka bukan spesies bisa dibawa kemana-mana, kutilang adalah burung yang aman untuk dipelihara.
Mereka dapat memberikan pengalaman yang menghibur dan dan cara merawat hewan dengan benar.
3. Burung Parkit Australia
Baca Juga: 7 Jenis Burung Unggas yang Ada di Dunia, Apa Saja?
Burung parkit Australia memiliki ukuran yang lebih besar dibanding dua daftar sebelumnya.
Namun demikian, burung ini termasuk salah satu jenis burung peliharaan yang cocok untuk anak.
Untuk diketahui, burung ini dapat belajar berbicara, bersiul hingga melakukan trik-trik menyenangkan.
Burung ini juga lebih suka jika diletakkan di luar kandang.
Akan tetapi, perhatikan asupan nutrisi untuk burung ini agar kesehatannya tetap terjaga.
Itulah tiga jenis burung peliharaan yang cocok untuk anak ya, Kids.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Andy Nugroho |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar