Hal inilah yang mengakibatkan kucing membutuhkan lebih banyak zat tambahan untuk membuat pola makan vegan lebih seimbang.
Jika ingin beralih ke makanan basah atau kering nabati untuk anjing dan kucing, belilah dari merk yang sudah melakukan studi kecernaan, interaksi bahan, dan uji coba makan.
Sebelum melakukan perubahan makanan hewan peliharaan, pastikan pola makan nabati cocok untuk hewan peliharaanmu, ya.
Selain itu, konsultasikan dengan dokter hewan untuk mempertimbangkan berdasarkan kesehatan secara keseluruhan.
Jika anjing dan kucingmu sehat, pemberian pola makan nabati yang diformulasikan dengan baik bisa dikonsumsi dengan aman.
Nah, itu dia penjelasan tentang anjing dan kucing yang diberikan makanan berupa sayuran oleh pemiliknya.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar