GridKids.id - Handphone adalah alat komunikasi yang kini sudah banyak dimiliki oleh mayoritas masyarakat di dunia.
Enggak hanya digunakan sebagai alat komunikasi, handphone kini sudah memiliki banyak fitur yang memudahkan banyak urusan atau tugas-tugas keseharianmu sebagai pelajar.
Dilansir dari laman hitekno.com, kali ini kamu akan diajak melihat cara merawat handphonemu agar awet dan tahan lama, nih, Kids.
Yuk, simak sama-sama cara perawatan yang tepat supaya handphonemu lebih awet dan enggak cepat rusak.
Cara Merawat Handphone supaya Awet dan Tahan Lama
1. Pastikan Gunakan Charger Original
Ketika handphone dicharge menggunakan charger original bisa menjaga handphonemu tetap awet dan enggak cepat rusak.
Charger original akan mengisi daya secara perlahan dan memastikan ponsel lebih awet ketimbang menggunakan charger yang enggak asli.
2. Matikan Ponsel Ketika Enggak Menggunakannya
Ketika kamu enggak sedang menggunakan handphone sebaiknya beri handphonemu waktu untuk beristirahat, ya, Kids.
Matikan ponselmu ketika kamu enggak sedang menggunakannya, misalnya ketika kamu akan tidur di malam hari.
Baca Juga: 5 Masalah Kesehatan yang Muncul Jika Menggunakan Handphone Terlalu Lama
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar