GridKids.id - Salah satu jenis kata dalam bahasa Indonesia menurut kategorinya adalah kata sifat.
Kata sifat sering kita jumpai dalam sebuah kalimat dan percakapan sehari-hari.
Kata sifat juga dikenal dengan adjektiva dan memiliki fungsi yang sama dengan kata sifat dalam bahasa lainnya.
Dalam bahasa Indonesia, kata sifat termasuk salah satu unsur yang paling banyak digunakan dalam kalimat.
Bersumber dari gramedia.com, keberadaan kata sifat bisa memiliki fungsi sebagai predikat, objek, dan penjelas subjek.
Menurut KBBI, kata sifat merupakan kata yang bisa menerangkan nomina atau kata benda dan secara umum akan bisa bergabung dengan kata lebih dan sangat.
Pada artikel ini GridKids akan mempelajari jenis-jenis kata sifat berdasarkan maknanya atau semantis yaitu kata sifat bertaraf.
Yuk, simak informasi di bawah ini untuk mengetahui jenis-jenis kata sifat berdasarkan maknanya, ya!
Jenis-Jenis Kata Sifat Bertaraf
Pengertian kata sifat ialah suatu kelas kata yang enggak hanya menerangkan atau menjelaskan namun juga bisa mengubah dan menambahkan arti dari suatu benda.
Adanya kata sifat membuat suatu benda menjadi memiliki makna yang lebih spesifik.
Baca Juga: Contoh Kata Sifat dalam Bahasa Inggris Beserta dengan Artinya
Fungsi kata sifat adalah untuk menjelaskan sifat atau keadaan suatu objek. Nah, objek bisa berupa manusia, binatang, tumbuhan, dan benda lainnya.
kata sifat berdasarkan maknanya dibagi menjadi dua, yakni kata sifat bertaraf dan kata sifat tak bertaraf.
Berikut ini merupakan jenis-jenis kata sifat bertaraf serta contohnya, antara lain:
1. Kata Sifat Pemberi Ukuran
Kata sifat pemberi ukuran ialah jenis kata sifat yang menerangkan kualitas yang bisa diukur dengan ukuran kuantitatif.
Contoh kata sifat pemberi ukuran ialah panjang, berat, dan tinggi.
2. Kata Sifat Pemberi Warna
Pengertian kata sifat pemberi warna merupakan suatu kata sifat yang bisa menunjukkan atau menerangkan suatu warnan tertentu.
Contonya adalah hijau, cokelat, biru, putih, dan merah.
3. Kata Sifat Pemberi Waktu
Baca Juga: Jenis-Jenis Kata Sifat dan Contohnya, Bahasa Indonesia Kelas VII SMP
Melansir dari gramedia.com, kata sifat pemberi waktu adalah suatu kata sifat yang bisa menggambarkan masa atau periode pada suatu pekerjaan atau peristiwa.
Contoh kata sifat pemberi waktu, yakni lama, sebentar, tiba-tiba, dan sekejap.
4. Kata Sifat Pemberi Sikap
Jenis kata sifat ini bisa digunakan untuk menjelaskan tentang suasana hati atau emosi. Contohnya adalah sedih, bimbang, marah, dan bahagia.
5. Kata Sifat Pemberi Serapan
Kata sifat pemberi serapan diartikan sebagai jenis kata sifat yang bisa menjelaskan sesuatu yang bisa dirasakan oleh panca indra, Kids.
Contoh kata sifat pemberi serapan ialah bau, asam, pahit, dan manis.
6. Kata Sifat Pemberi Sifat
Kata sifat pemberi sifat merupakan kata sifat yang digunakan untuk menerangkan intensitas atau kualitas. Contohnya adalah nyaman, rapi, dan bersih.
7. Kata Sifat Pemberi Jarak
Pengertian kata sifat pemberi jarak adalah jenis kata sifat yang bisa menjelaskan ruang antara benda atau tempat. Contoh kata sifat pemberi jarak adalah dekat atau jauh.
Demikianlah informasi tentang jenis-jenis kata sifat bertaraf serta contohnya.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | gramedia.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar