GridKids.id - Google doodle 5 November 2022 hari ini mengangkat sosok tokoh bernama Raja Haji Ahmad. Siapakah sosok ini?
Nama lahirnya adalah Ali Haji bin Raja Haji Ahmad populer juga dengan sebutan Raja Haji Ahmad merupakan tokoh ulama sekaligus peletak dasar Bahasa Indonesia.
Beliau adalah salah satu Pahlawan Nasional Indonesia yang menjadi orang pertama yang mencatat dasar dan tata bahasa Melayu.
Pemerintah Indonesia mengangkat Raja Ali Haji sebagai pahlawan Nasional pada 5 November 2004 silam.
Beliau lahir dari darah seorang pejuang yang kokoh dan dikenal anti Belanda, yaitu Raja Haji Fisabillilah.
Kakeknya dianugerahi juga gelar Pahlawan Nasional berkat jasa dan pengorbanannya yang gugur di medan perang melawan penjajah Belanda.
Raja Haji Ahmad dididik segala jenis pengetahuan dari dalam lingkup istana Kesultanan Lingga-Riau, hal itu didukung dengan banyaknya kunjungan para ulama terkemuka seperti misalnya Syeikh Ismail bin Abdullah al Minkabawi.
Ketika Raja Ali bin Ja'far, sepupunya, diangkat menjadi Dipertuan Muda Riau VIII, Raja Haji Ahmad ditunjuk sebagai penasihan keagamaan untuk kesultanan.
Saat itulah Raja Haji Ahmad mulai aktif menerbitkan karya-karya tulisnya seperti yang paling terkenal yaitu Gurindam Dua Belas (1847).
Beliau berjasa sebagai pencatat pertama dasar dan tata bahasa Melayu yang kemudian menjadi buku Pedoman Bahasa sebagai standar bahasa Melayu baku.
Bahasa Melayu baku inilah yang akhirnya ditetapkan menjadi bahasa nasional yaitu bahasa Indonesia pada Kongres Pemuda Indonesia 28 Oktober 1928.
Baca Juga: Google Doodle Hari Ini: Sosok H.R. Rasuna Said, Pahlawan Nasional dari Tanah Minang
Source | : | Google Doodle |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar